Koperasi adalah sekumpulan orang-orang yang mendirikan usaha untuk kepentingan bersama. Anggota koperasi adalah anggota yang bergabung secara sukarela. Koperasi didirikan untuk mensejahterakan anggotanya, menjadikan kondisi ekonomi dan sosial anggotanya lebih baik bila dibandingkan sebelum bergabung dengan koperasi. Syarat menjadi anggota koperasi adalah membayar sejumlah uang sebagai simpanan pokok dan simpanan wajib. Anggota koperasi menanggung kerugian dan menikmati keuntungan yang didapat bersama-sama. Salah satu jenis koperasi adalah koperasi karyawan. Koperasi karyawan berada di suatu perusahaan tertentu. Anggota koperasi karyawan adalah karyawan yang bekerja di perusahaan itu. Salah satu contoh koperasi karyawan adalah koperasi Pamandiri. Koperasi Pamandiri merupakan koperasi yang beranggotakan karyawan PT. Pamapersada Nusantara. Apa manfaat yang didapatkan saat menjadi koperasi pamandiri? Apa saja jenis usaha dari koperasi karyawan Pamandiri? Simak ulasannya berikut ini.
Koperasi Pamandiri |
Jenis Usaha Koperasi Pamandiri
Koperasi Pamandiri didirikan untuk mensejahterakan anggota. Tujuan lain dari koperasi karyawan pamandiri adalah berperan aktif dalam membantu pengembangan usaha PT. Pamapersada Nusantara baik dalam lingkup perusahaan maupun luar perusahaan. Artikel ini akan mengulas jenis usaha apa saja yang didirikan oleh koperasi mandiri.
1. Simpan Pinjam.
Simpan pinjam adalah salah satu usaha koperasi, dimana anggota koperasi dapat menyimpan uang atau barang di koperasi dan meminjam uang atau barang koperasi dengan tingkat bunga yang rendah. Usaha koperasi pamandiri meliputi simpan pinjam uang, simpan pinjam barang dan simpanan sukarela.
2. Retail Toko.
Koperasi pamandiri mendirikan toko yang menjual barang-barang yang dibutuhkan karyawan PT. Pamapersada Nusantara dan masyarakat umum. Barang yang dijual pun beragam, seperti telepon genggam (handphone), notebook, laptop, printer dan modem.
3. Rental Transpotasi.
Koperasi Pamandiri mendirikan usaha rental transportasi seperti bus, minibus, mobil. Sasaran pembelinya adalah anggota koperasi, karyawan PT. Pamapersada Nusantara sampai masyarakat umum.
4. Pengelolaan Mess Karyawan.
Koperasi Pamandiri membangun mess atau asrama untuk karyawannya. Biaya mess karyawan akan dikelola oleh anggota koperasi.
5. Pengadaan Tiket Pesawat dan Tiket Kereta Api.
Koperasi pamandiri menjual tiket pesawat dan tiket kereta api untuk karyawan, anggota koperasi maupun masyarakat umum yang ingin bepergian menggunakan pesawat.
Dalam mengembangkan usahanya, koperasi Pamandiri melakukan berbagai cara agar usahanya dapat terus berkembang, diantaranya adalah
- Menentukan peluang dan sasaran pasar. Koperasi pamandiri melakukan analisis peluang produk apa saja yang laku di pasaran dan menentukan sasaran pembeli dari produk tersebut. Sasaran utama koperasi pamandiri adalah karyawan PT Pamapersada Nusantara yang belum mendaftar menjadi anggota koperasi.
- Melakukan perencanaan produk yang ditawarkan. Koperasi menentukan produk apa saja yang akan ditawarkan. Produk yang ditawarkan berupa barang dan jasa. Contoh produk barang yang ditawarkan adalah laptop, handphone, printer, sedangkan produk jasa yang ditawarkan seperti penyewaan bus, mobil, pengadaan tiket pesawat dan tiket kereta, pengelolaan mess karyawan.
- Menetapkan harga produk yang ditawarkan. Harga yang ditawarkan harus mampu bersaing di pasaran. Anggota koperasi dapat membayar produk dengan angsuran.
- Membuat strategi distribusi yang tepat. Strategi distribusi yang dilakukan oleh koperasi pamandiri adalah strategi distribusi secara langsung maupun tidak langsung. Distribusi secara langsung adalah menjual produk barang dan jasa tanpa melalui perantara, misalnya menjual produk elektronik di koperasi. Distribusi tidak langsung adalah menjual produk barang dan jasa melalui perantara, seperti menitipkan barang yang dijual di toko toko lain.
Demikianlah artikel mengenai koperasi Pamandiri. Semoga bermanfaat.